Jumat, 12 Februari 2010
LOVELY DESEMBER DI TORAJA MERIAH dengan LETTOAN
Toraja memang selalu menarik, apa lagi jika ada iven yang member suasana tersendiri daerah wisata tersebut. Pada pertengahan hingga akhir Desember 2009 yang lalu Dinas Pariwisata Pemrov Sulsel dan Pemkab Toraja Utara kembali menggelar acara Lovely Desember 2009, sebagai lanjutan dari kegiatan yang sama pada tahun 2008.
Menurut Gubernur Sulawesi Selatan yang hadir dalam puncak acara Lovely Desember 2009, tanggal 26 Desember 2009 mengemukakan adanya 5 nuansa yang harus dipertahankan dalam acara ini yakni, 1. suasana religious, 2. rekreatif, hiburan (recreation); 3. Sehat dan bugar (Health end fitness), 4. Bisnis dan karier, 5. Budaya local. Kelima unsur inilah yang harus dipertahankan oleh masyarakat Toraja, karena dengan mempertahankan hal tersebut para wisatawan akan merasakan sesuatu yang luar biasa di Toraja.
Acara puncak lovely Desember tersebut digelas di Lapangan Kodim Rantepao dengan mengelar arak-arakan usungan babi (lettoan) dan panji-panji (bate-bate). Arak-arakan ini diikuti oleh semua kecamatan dan SKPD-SKPD di Toraja Utara.
Gubernur Sulsel berharap bahwa “Loveli Desember” pada tahun depan bisa berubah nama menjadi “Lovely Toraja” agar semua orang di dunia ini akan mencintai Toraja dan mau berkunjung ke Toraja sebelum mereka meninggal. Syahrul juga berharap pelaksanaan tahun depan bisa lebih baik lagi (Udin Bahrum)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
1 komentar:
Ass...alaikum. Pak saya sudah kirim laporan Study Tour ke Email Bapak, terimaksih sebelumnya pak.
Nama :JAYAPUTRA SAINAM
Kelas:6,D
Nim : 10533 5491 08
Posting Komentar